Beranda Pendidikan 27 Murid SD Negeri 002 Tabone Ikuti UAS 2023

27 Murid SD Negeri 002 Tabone Ikuti UAS 2023

0


TEROPONGBULUSARAUNG. COM, MAMASA – Setidaknya 27 Murid SD Negeri 002 Tabone Kecamatan Sumarorong Kabupaten Mamasa Provinsi Sulawesi Barat, ikuti Ujian Akhir Sekolah (UAS) tahun 2023.
***
Pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah (UAS) tahun 2023 SD Negeri 002 Tabone berlangsung aman, lancar dan tertib, Selasa (11/4/2023).

Kepala sekolah SD Negeri 002 Tabone, Alnop,S.Pd yang juga selaku ketua panitia pelaksana ujian akhir sekolah menjelaskan bahwa kegiatan hari ini merupakan pelaksanaan hari kedua, seluruh guru kita libatkan dalam kepanitiaan.

Ujian Akhir Semester (UAS) adalah kegiatan wajib diikuti oleh setiap murid kelas VI SD dalam menyelesaikan studinya, sekaligus bentuk evaluasi akhir yang menekankan pada aspek kognitif untuk menentukan kelulusan murid. UAS dilaksanakan di akhir semester setelah semua proses belajar mengajar selesai.

Menyinggung tentang manfaat mengikuti Ujian Akhir Sekolah (UAS), menurut Alnop, manfaat mengikuti Ujian Akhir Sekolah (UAS) adalah untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik. Mengukur mutu pendidikan di tingkat Nasional, Provinsi, Kota/kabupaten dan Kecamatan. Mempertanggungjawabkan penyelenggaraan pendidikan kepada masyarakatserta sebagai bahan pertimbangan dalam penentuan tamat belajar.

Apa saja yang harus dipersiapkan untuk sukses menghadapi ujian sekolah?

Yang harus dipersiapkan menghadapi Ujian Akhir Sekolah (UAS), yaitu; menciptakan suasana pembelajaran yang nyaman dan menyenangkan., pilih waktu belajar yang tepat, pahami materi pelajaran, bukan sekedar menghafal, Sering melatih daya ingat kita terhadap materi yang dipelajari., Jaga kesehatan dengan menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), tandas Kepala SD Negeri 002 Tabone, Alnop. (*/abd hakim)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini